Cara Screenshot Capture di Galaxy A8/A8+ Plus (2018)

Cara Mengambil Screenshot di Samsung Galaxy A8/A8+ Plus 2018.
Screenshot di Galaxy A8/A8+ Plus – Saat menjelajah ponsel Anda, Anda mungkin ingin mengabadikan momen, sesuatu yang Anda lihat di Smartphone Anda, itulah sebabnya gambar di layar menjadi sangat penting bagi pengguna. Dengan cara ini Anda bisa memotret percakapan, skor pada permainan, aplikasi, catatan penting, peta, atau hanya sesuatu yang menarik yang Anda lihat di ponsel Galaxy A8/A8+ Plus.

Cara Screenshot Capture di Galaxy A8

Baca Juga: Trik Fitur Tersembunyi di Samsung Galaxy A8 A8+ Plus (2018)

Samsung telah menghadirkan fitur unggulannya tahun lalu Samsung S8 dan Note 8 di ponsel terbaru ini, yaitu Infinity Display. Infinity Display merupakan fitur Samsung untuk full display dan bezel yang tipis. Untuk mengakomodasi full screen ini, Samsung harus terpaksa melepaskan tombol fisik yang biasanya telah ditemukan di bagian bawah. Mungkin bagi anda yang hanya menggunakan ponsel dengan bezel tipis seperti A8 atau Galaxy A8 + akan bingung saat ingin mengambil screenshot. Tak perlu khawatir, Anda cukup ikuti langkah-langkah di bawah ini.

Cara Screenshot Capture di Galaxy A8+

Cara ambil screenshot di Samsung Galaxy A8 dan A8 + 2018

Ada tiga cara yang bisa Anda gunakan untuk mengambil screenshot atau tangkapan layar Samsung Galaxy A8 dan A8 +. Inilah penjelasannya:

Cara mengambil screenshot di Samsung Galaxy A8 dan A8 + dengan tombol fisik

  • Buka layar yang akan Anda screenshot di Galaxy A8 
  • Tekan tombol Power dan Volume Down secara bersamaan
  • Layar akan berkedip sebagai tanda bahwa screenshot telah berhasil Anda lakukan
  • Lalu kemudian akan ada notifikasi tentang screenshot, Anda pun bisa buka galeri untuk lihat hasil screenshot yang telah Anda lakukan tadi.

Cara Mengambil Screenshot Galaxy A8 dan A8 + 2018 Dengan Swipe Capture

Cara selanjutnya adalah screenshot dengan swipe capture, namun Anda harus mengaktifkannya terlebih dulu, berikut ini langkahnya.

  • Buka Setelan -> Fitur Lanjutan
  • Aktifkan Palm swipe untuk mengambil pilihan screenshot dengan swipe
  • Anda bisa melakukan screenshot dengan cara peletakkan tepi tangan diposisi vertikal pada tepi layar dan kemudian Anda geser ke arah berlawanan.
  • Jika Anda berhasil swipe capture, Anda akan mendengar suara rana dengan layar berkedip

Cara Mengambil Screenshot Panjang di Galaxy A8 dan A8 + 2018

Terakhir yaitu cara screenshot di Samsung Galaxy A8 dan A8 + Plus 2018 yang bisa berguna buat Anda ketahui adalah dengan cara screenshot panjang. Sama seperti cara screensot lainnya, hanya saja Anda harus mengaktifkannya di aplikasi Setelan.

  • Buka Setelan > Fitur Lanjutan
  • Anda Aktifkan Smart Capture
  • Setelah Anda aktifkan, Anda bisa langsung mengambil screenshot panjang dengan tombol fisik atau dengan swipe capture yang telah disebutkan di atas.
  • Jika Anda berhasil melakukan screenshot panjang di Galaxy A8 dan A8+, Anda akan melihat tampilan Scroll Capture
  • Anda Ketuk itu untuk mengaktifkan Scroll Capture yang akan dipandu untuk bisa membuat beberapa screenshot lagi untuk memperpanjangnya.

Baca Juga: Masalah Galaxy A8 2018 Mati Tidak Menyala / Tidak Merespon

Kemudian, untuk melihat hasil screenshot capture Galaxy A8/A8+ yang telah Anda buat, masuk ke galeri dan dalam folder “Screenshot”.

Kami berharap dengan tutorial ini Anda bisa melakukan screenshot capture di Samsung Galaxy A8/A8+ (2018) Anda tanpa masalah.