Contoh Soal UTS PKN Kelas 4 SD Semester 2 Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawabannya

 

Ujian Tengah Semester (UTS) merupakan salah satu bentuk mengevaluasi pemahaman siswa terhadap pembelajaran yang telah didapat. Sebelum menghadapi UTS siswa harus menyiapkan diri terlebih dahulu.


Untuk mendapatkan nilai tinggi selama UTS, Ibu bisa memberikan contoh soal untuk berlatih mengerjakan soal UTS PKN kelas 4 semester 2 kurikulum merdeka. Dengan berlatih soal, siswa bisa kembali mengulas pembelajaran apa saja yang telah diterima.


Berikut adalah contoh soal UTS PKN kelas 4 semester 2 kurikulum merdeka dan kunci jawabannya. Yuk, simak berikut contoh soalnya.


Contoh Soal UTS PKN Kelas 4 SD Semester 2 Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawabannya


1. Setiap warga negara Indonesia harus berpikir dan memandang NKRI sebagai suatu wilayah yang…..


A. Terpecah belah

B. Berbeda

C. Utuh

D. Terpisah satu sama lain


Jawaban: C. Utuh


2. Hal-hal yang dapat dilakukan untuk menjaga persatuan dan kesatuan di sekolah adalah…..


A. Melaksanakan keamanan, kebersihan, ketertiban, keindahan, kekeluargaan, dan kerindangan di lingkungan sekolah masing-masing

B. Berperan aktif dalam kegiatan sekolah

C. Aktif belajar, mematuhi tata tertib, hormat kepada bapak/ibu guru dan semua karyawan di sekolah

D. Semua benar


Jawaban: D. Semua benar


3. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika berarti…..


A. Perpecahan dalam perbedaan

B. Keanekaragaman harus dipersatukan

C. Walaupun berbeda-beda, tetapi tetap satu jua

D. Perbedaan menimbulkan perpecahan


Jawaban: C. Walaupun berbeda-beda, tetapi tetap satu jua


4. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika berasal dari bahasa….


A. Arab

B. Jawa

C. Sansekerta

D. Bugis


Jawaban: C. Sansekerta


5. Istilah Bhinneka Tunggal Ika diambil dari Kitab Sutasoma karangan….


A. Mpu Tantowi

B. Mpu Tan Malaka

C. Mpu Tantular

D. Mpu Tangerang


Jawaban: C. Mpu Tantular


6. Kemerdekaan bangsa Indonesia diraih berkat adanya persatuan dan kesatuan sebagai perwujudan dari Pancasila sila ke….


A. Satu

B. Dua

C. Tiga

D. Empat


Jawaban: C. Tiga


7. Salah satu alasan digunakannya kalimat Bhineka Tunggal Ika sebagai semboyan negara adalah kondisi bangsa Indonesia yang mirip dengan kondisi Kerajaan….


A. Singosari

B. Kediri

C. Sriwijaya

D. Majapahit


Jawaban: D. Majapahit


8. Keanekaragaman bangsa Indonesia salah satunya dalam hal…..


A. Dasar negara

B. Sistem pemerintahan

C. Agama dan kepercayaan

D. Bahasa nasional


Jawaban: C. Agama dan kepercayaan


9. Bangsa Indonesia akan menjadi bangsa yang kuat jika….


A. Pemerintahannya kuat

B. Sumber daya alamnya melimpah

C. Rakyatnya bersatu

D. Persenjataannya lengkap


Jawaban: C. Rakyatnya bersatu


10. Bangsa Indonesia memiliki banyak keragaman sehingga diperlukan sikap….


A. Egosime

B. Persatuan dan kesatuan

C. Matrealisme

D. Saling membenci


Jawaban: B. Persatuan dan kesatuan


11. Kita dapat menghargai budaya suku lain dengan cara….


A. Menonjolkan budaya sendiri

B. Memusuhi teman dari suku lain

C. Mengejek penampilan kesenian daerah lain

D. Menikmati pertunjukan seni suku lain


Jawaban: D. Menikmati pertunjukan seni suku lain


12. Sikap saling menghargai dan menghormati budaya daerah akan meningkatkan……


A. Harga diri daerah

B. Martabat bangsa

C. Persatuan bangsa

D. Kecintaan kepada daerah


Jawaban: C. Persatuan bangsa


13. Istilah gotong royong di daerah Jawa disebut….


A. Sambatan

B. Ammosi

C. Ngayah

D. Gemohing


Jawaban: A. Sambatan


14. Permainan berikut yang membutuhkan kerja sama antar anggota adalah…..


A. Kelereng

B. Panjang pinang

C. Petak umpet

D. Layang-layang


Jawaban: B. Panjat pinang


15. Kegiatan memperbaiki jalan kampung yang rusak secara bersama-sama perlu dipertahankan, karena…..


A. Menyebabkan perpecahan

B. Memperlemah persatuan

C. Memperkuat persatuan

D. Merugikan orang lain


Jawban: C. memperkuat persatuan


16. Arman mengajakmu untuk mengerjakan tugas kelompok. Sebaiknya kamu…..


A. Ikut mengerjakan bersama

B. Pura-pura sakit

C. Pura-pura tidak mengetahui

D. Menolak ajakan tersebut


Jawaban: A. Ikut mengerjakan bersama


17. Adanya kerja sama membuat pekerjaan yang berat terasa ringan dan ….


A. Tidak dapat dikerjakan

B. Melelahkan

C. Sulit

D. Cepat selesai


Jawaban: D. Cepat selesai


18. Bahasa Indonesia menjadi bahasa nasional karena bahasa Indonesia berfungsi sebagai…..


A. Bahasa ibu

B. Bahasa resmi

C. Bahasa persatuan

D. Bahasa sehari-hari


Jawaban: D. Bahasa persatuan


19. Fungsi bahasa Indonesia menjadi bahasa persatuan, kecuali….


A. Meninggalkan bahasa daerah

B. Mengembangkan kepribadian bangsa

C. Memupuk rasa persatuan dan kesatuan

D. Menjadi pemersatu suku, ras, dan antargolongan


Jawaban: A. Meninggalkan bahasa daerah


20. Ikrar Sumpah Pemuda disampaikan pada tanggal…..


A. 28 September 1928

B. 28 Oktober 1928

C. 28 November 1928

D. 28 Desember 1928


Jawaban: B. 28 Oktober 1928


Itulah 20 contoh soal UTS PKN kelas 4 SD semester 2 kurikulum merdeka dan kunci jawabannya. Semoga bermanfaat, ya!