Contoh soal mata pelajaran Prakaya dibawah ini cocok untuk kamu jadikan referensi sebagai bahan belajar tambahan sebelum kamu mengikuti ujian.
Prakarya juga merupakan ilmu terapan yang mengaplikasikan pelbagai bidang ilmu pengetahuan untuk menyelesaikan masalah praktis yang secara langsung memengaruhi kehidupan kita sehari- hari.
Berikut adalah kumpulan contoh soal Prakarya kelas 8 semester 1 dan kunci jawabannya. Yuk, simak berikut contoh soalnya.
Contoh Soal Prakarya Kelas 8 Semester 1 dan Kunci Jawabannya
1. Tas, sepatu, jaket dan dompet termasuk salah satu jenis kerajinan yang dibuat dari bahan lunak alami yang berasal dari … .
A. Serat alam
B. Lilin
C. Tanah liat
D. Polymer Clay
Jawaban: A
2. Kerajinan keramik merupakan karya kerajinan yang menggunakan bahan baku …
A. Parafin
B. Tanah liat
C. Pasir
D. Rotan
Jawaban: B
3. Tahapan kegiatan awal yang dilakukan untuk mendapat ide tentang kerajinan yang akan dibuat adalah … .
A. Membuat rancangan
B. Menyiapkan alat dan bahan
C. Membuat benda sesuai rancangan
D. Tahapan penyelesaian
Jawaban: A
4. Karbohidrat, nitrat, dan sulfat adalah kandungan yang terdapat pada bahan lunak yaitu … .
A. Clay
B. Plastisin
C. Lilin
D. Gips
Jawaban: D
5. Proses yang harus dicairkan terlebih dahulu jika ingin membentuk seperti yang diinginkan , disebut … .
A. Tanah liat
B. Gips
C. Lilin
D. Sabun
Jawaban: C
6. Pernyataan berikut yang benar tentang bahan lunak alami adalah …
A. Diperoleh dari alam dan campur tangan manusia
B. Diperoleh dari alam dan tanpa campur tangan manusia
C. Dibuat oleh manusia
D. Dibuat oleh pabrik atau perusahaan
Jawaban: C
7. Berikut ini yang bukan merupakan bahan utama dari kerajinan lilin adalah … .
A. Lilin lebah
B. Parafin
C. Silikon Fiber
D. Tanah liat
Jawaban: D
8. Segala bentuk kerajinan yang digunakan untuk alat, wadah dan busana pada umumnya mempunyai fungsi sebagai … .
A. Benda hias
B. Benda pakai
C. Benda ekonomis
D. Benda kerajinan murni
Jawaban: B
9. Teknik yang digunakan dalam pembuatan kerajinan dalam serat alam adalah … .
A. teknik putar
B. teknik coil
C. teknik menganyam
D. teknik menenun
Jawaban: C
10. Salah satu kelebihan menggunakan bahan lunak untuk membuat kerajinan adalah … .
A. Harganya mahal
B. Sukar diperoleh
C. Mudah dibentuk
D. Bentuknya unik
Jawaban: C
Itulah contoh soal Prakarya kelas 8 semester 1 dan kunci jawabannya yang cocok dijadikan referensi untuk belajar tambahan. Semoga bermanfaat, ya!