Contoh Soal PAS UAS Pelajaran Akidah Akhlak Kelas 7 Semester 1 Kurikulum Merdeka Lengkap Beserta Jawabannya

 

Mata pelajaran Aqidah Akhlak merupakan mata pelajaran yang bertujuan untuk menumbuhkan dan meningkatkan keimanan peserta didik yang diwujudkan dalam akhlaknya yang terpuji, melalui pemberian dan pemupukan pengetahuan, penghayatan pengalaman serta pengalaman peserta didik tentang aqidah dan akhlak Islam.


Dalam artikel ini kita akan memberikan contoh soal PAS UAS pelajaran Akidah Akhlak kelas 7 semester 1 kurikulum merdeka lengkap beserta jawabannya. Yuk, simak berikut pembahasannya.


Contoh Soal PAS UAS Pelajaran Akidah Akhlak  Kelas 7 Semester 1 


1. Secara bahasa kata aqidah berasal dari kata ‘aqada, ya’qidu, ‘aqidatan yang berarti ….

a. Ikatan 

b. Sandaran 

c. Kumpulan 

d. Konsekuensi 


Jawaban A 


2. Pernyataan berikut yang merupakan pengertian akidah secara istilah adalah…. 

a. Tuhan yang disembah oleh manusia 

b. Suatu keyakinan yang dipeluk oleh agama tertentu 

c. Suatu pokok atau dasar keyakinan yang harus dipegang oleh orang Islam 

d. Suatu pokok atau dasar keyakinan yang harus dipegang oleh orang yang mempercayainya. 


Jawaban D 


3. Pernyataan berikut yang membedakan akidah Islam dengan akidah selain Islam adalah… 

a. Cara beribadahnya 

b. Tata cara sembahyangnya 

c. Sendi-sendi moralitas umatnya 

d. Keyakinan menyembah Tuhan Yang Esa 


Jawaban D 


4. Pedoman utama akidah islam adalah…. 

a. Al Quran 

b. Al Hadits 

c. Al Quran dan Hadits 

d. Ijma Ulama 


Jawaban C

 

5. Beribadah kepada Allah Swt seolah-olah kita melihatNya , maka apabila kita tidak bisa ( beribadah seolah-olah ) melihatNya , maka sesungguhnya Dia melihat kita . adalah merupakan ajaran tentang …

a. Islam 

b. Aqidah 

c. Ihsan 

d. Iman 


Jawaban C 


6. Di antara tujuan mempelajari akidah islam di bawah ini kecuali … 

a. Membebaskan akal dan pikiran dari kosongnya hati 

b. Menghindarkan diri dari pengaruh kehidupan yang sesat 

c. Memperkuat keyakinan dan mempertebal kepercayaan atas kebenaran ajaran islam 

d. Menjaga diri dari kemusyrikan


Jawaban A


7. Meyakini dalam hati mengucapkan dengan lisan, dan mengamalkan dalam kehidupan sehari -hari adalah arti dari…

a. Ihsan 

b. Takwa 

c. Iman 

d. Islam 


Jawaban C 


8. Seseorang yang memiliki akidah islam, maka dalam beribadah tujuannya adalah… 

a. Mendapatkan pujian 

b. Mencari ridho manusia 

c. Hanya untuk mencari ridho Allah 

d. Menggugurkan kewajiban 


Jawaban C 


9. Orang islam yang mengaku beriman kepada Allah, tapi masih percaya klenik, membuat sesajen, percaya pada mitos,berarti imanya telah…. 

a. Rusak 

b. Baik baik saja 

c. Kuat 

d. Berkurang 


Jawaban A 


10. Pak Taufik adalah seorang muslim yang baik, ia meyakini bahwa hidup didunia hanya sementara dan akan segera berakhir serta meyakini adanya kehidupan setelah mati, sikap Pak Taufik merupakan perwujudan dari…. 

a. Iman kepada Allah 

b. Iman kepada hari akhir 

c. Iman kepada Qadha dan Qadar 

d. Iman kepada malaikat 


Jawaban B


11 Apa yang dimaksud dengan sifat wajib Allah …. 

a. Sifat yang tidak ada pada Dzat Allah Swt 

b. Sifat yang harus ada pada Dzat Allah Swt 

c. Sifat yang boleh tidak ada pada Dzat Allah Swt 

d. Sifat yang mungkin ada pada Dzat Allah Swt 


Jawaban B 


12 Sifat yang harus ada pada Allah sebagai bukti keberadaan dan kesempurnaannya disebut …. 

a. Sifat Nafsiyah 

b. Sifat Salbiyah 

c. Sifat Ma’ani 

d. Sifat Ma’nawiyah 


Jawaban B 


13 Semua yang ada di dunia ini akan hancur pada hari kiamat, setiap yang bernyawa pasti akan mati, namun Allah akan tetap hidup. Dia kekal selama-selamanya , karena Allah bersifat …. 

a. Wujud 

b. Qidam 

c. Baqa’ 

d. Wahdaniyah 


Jawaban C 


14 Adanya alam semesta beserta planet-planetnya, manusia dengan kecerdasannya, binatang dengan beraneka ragam bentuknya dan tumbuhan yang beraneka jenisnya ini menunjukkan bahwa Allah bersifat …. 

a. Qudrah 

b. Iradah 

c. Hayat 

d. Sama’ 


Jawaban A 


15 Aldi tidak percaya bahwa yesus itu tuhan. Menurut keyakinan Aldi, tuhan hanyalah Allah dan tidak ada yang lain, karena Aldi yakin Allah itu memiliki sifat …. 

a. Wujud 

b. Qidam 

c. Baqa’ 

d. Wahdaniyah 


Jawaban D 


16 Budi seorang yang sholih. Ia sangat bertawakal kepada Allah dan tidak pernah berputus asa kepada rahmat Allah, karena ia tahu bahwa Allah maha hidup dan terus menerus mengurus mahluknya, karena Allah memiliki sifat …. 

a. Qiyamuhu Binafsihi 

b. Qudrah 

c. Hayat 

d. Kalam 


Jawaban C 


17 اللَّهُ لاَ إِلَهَ إِلاَّ هُوَ الْحَىُّ الْقَيُّومُ Melalui penggalan surat Al-Imran ayat 2 tersebut menunjukkan bahwa Allah mustahil memiliki sifat …. 

a. Mautun 

b. Abkam 

c. Ajzun 

d. Summun 


Jawaban A 


18 Sifat yang tidak pantas dan tidak mungkin ada pada Dzat Allah disebut dengan …. 

a. Sifat Mutlak bagi Allah 

b. Sifat Wajib bagi Allah 

c. Sifat Mustahil bagi Allah 

d. Sifat jaiz bagi Allah 


Jawaban C 


19 Allah adalah Dzat yang maha terdahulu, oleh karena itu mustahil bagi Allah bersifat …. 

a. Ta’addud 

b. Hudus 

c. Abkam 

d. Jahlun 


Jawaban B 


20. Putri adalah anak yang sholihah. Ia takut berbuat maksiat, ia takut masuk nerakanya Allah, karena dia tahu bahwa Allah melihat semua tingkah lakunya sehari-hari atau mustahil bagi Allah besifat …. 

a. Mautun 

b. Ashommun 

c. A’ma 

d. Bukmun 


Jawaban A


21. إِنَّ ٱللَّهَ بِكُلِّ شَىْءٍ عَلِيمٌ Penggalan Q.S Al- Anfal ayat 75 tersebut menegaskan bahwa mustahil bagi Allah memiliki sifat Jahlun, yang artinya adalah …. 

a. Bodoh 

b. Lemah 

c. butra 

d. Sama dengan mahluk 


Jawaban A 


22. Allah Swt berhak melakukan atau tidak melakukan sesuatu yang munkin terjadi, karena Allah memiliki sifat …. 

a. Wajib 

b. Mustahil 

c. Mutlak 

d. Jaiz 


Jawaban D 


23. Orang yang menyesali segala dosanya dan berusaha untuk melakukan kebaikan disebut ….. 

a. Tawakal 

b. Ikhtiar 

c. Berdoa 

d. Tobat nasuha 


Jawaban D 


24. Berikut yang tidak termasuk dalam syarat tobat kaitannya dengan hak Allah SWT adalah ….. 

a. Meninggalkan perilaku dosa 

b. Menyesali perbuatan yang telah dilakukan 

c. Segera mempersiapkan diri untuk salat 

d. Mengembalikan hak orang yang kita zalimi 


Jawaban D 


25. Jenis tobat terbagi menjadi dua jenis, yaitu tobat menyangkut dosa kepada Allah SWT dan ….. 

a. Rasul-Nya 

b. Orang islam 

c. Semua makhluk 

d. Sesama manusia 


Jawaban D 


26. Taat secara bahasa artinya ….. 

a. Lurus 

b. Tulus dan bersih 

c. Patuh dan tunduk 

d. Kembali 


Jawaban C 


27. Perhatikan potongan ayat berikut ! …… يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اَطِيْعُوا اللّٰهَ Potongan ayat pada Surat An- Nisa’ (59) tersebut menjelaskan tentang perintah Allah SWT kepada setiap manusia untuk ….. 

a. Istikomah dijalan Allah SWT 

b. Ikhlas karena Allah SWT 

c. Kembali di jalan Allah SWT 

d. Menaati Allah SWT 


Jawaban D 


28. Perhatikan pernyataa-pernyataan berikut ini ! 

1) Memperbanyak bergaul dengan orang-orang saleh 

2) Bersikap hati-hati dalam bergaul dengan orang saleh 

3) Menunaikan zakat atau sebagian hartanya di jalan Allah SWT 

4) Melaksanakan ajaran-ajaran yang terdapat dalam hadis 

5) Melaksanakan salat fardu lima waktu dengan ikhlas dalam hati 

6) Berpuasa di bulan Ramadan dan melaksanakan ibadah haji bagi yang mampu 

Berdasarkan pernyataan di atas yang termasuk perilaku taat kepada Allah SWT ditunjukkan oleh nomor ….. 

a. 1,2, dan 4 

b. 2,3, dan 5 

c. 3,5, dan 6 

d. 1,4,dan 5 


Jawaban C 


29. Istiqamah secara bahasa artinya ….. 

a. Lurus 

b. Tunduk 

c. Penyesalan 

d. Suci 


Jawaban A 


30. Mursid berusaha untuk selalu salat berjamaah di masjid. Ketika panggilan azan salat, ia meninggalkan pekerjaannya dan menuju ke masjid. Sikap yang ditunjukkan Mursid adalah sikap ….. 

a. Ikhlas 

b. Tobat 

c. Istiqamah 

d. Taat 


Jawaban C


31. Ikhlas secara bahasa artinya ….. 

a. Rasa takut kepada Allah SWT 

b. Kembali kepada Allah SWT 

c. Tulus dan bersih 

d. Tunduk 


Jawaban C 


32. Perhatikan potongan ayat berikut ini ! اِنَّآ اَنْزَلْنَآ اِلَيْكَ الْكِتٰبَ بِالْحَقِّ فَاعْبُدِ اللّٰهَ مُخْلِصًا لَّهُ الدِّيْنَۗ Potongan ayat pada Surat Az- Zumar (2) tersebut menjelaskan bahwa ….. 

a. Dalam menjalankan ibadah kepada Allah SWT hendaklah istikamah 

b. Dalam menjalankan ibadah kepada Allah SWT hendaklah ikhlas 

c. Dalam menjalankan ibadah kepada Allah SWT hendaklah sungguh-sungguh 

d. Dalam menjalankan ibadah kepada Allah SWT hendaklah selalu bertaubat 


Jawaban B 


33. Perhatikan pernyataan-pernyataan di bawah ini ! 

1) Selalu berkata jujur dan amanah dalam setiap perbuatan 

2) Tidak memberi pertolongan denagn tujuan untuk mendapat pujian 

3) Selalu menaati peraturan baik di sekolah, rumah, dan masyarakat 

4) Tidak mengungkit-ungkit kebaikan yang oernah kita berikan kepada orang lain 

5) Berbuat baik kapan pun dan di mana pun tanpa bertujuan untuk memamerkannya 

6) Membantu orang tua membersihkan rumah tanpa syarat seperti meminta uang jajan lebih 

Contoh penerapan perilaku ikhlas dalam kehidupan sehari-hari ditunjukkan oleh nomor ….. 

a. 1,3, dan 4 

b. 2,4, dan 5 

c. 3,5, dan 6 

d. 1,4, dan 6 


Jawaban B 


34. Ibadah yang pertama kali dipertanggungjawabkan kepada Allah SWT adalah… 

a. Zakat 

b. Puasa 

c. Haji 

d. Shalat 


Jawaban D 


35. Menjalankan shalat lima waktu dengan cara menyegerakan shalat pada awal waktu yang telaah ditetapakan adalah bagian dari… 

a. Syarat shalat 

b. Rukun shalat 

c. Adab sholat 

d. Fadilah Shalat 


Jawaban C 


36. Berikut ini adalah adab shalat, kecuali…. 

a. Tenang dan hati-hati dalam gerakan shalat 

b. Memakai pakaian yang mahal 

c. Memakai model pakaian yang sopan 

d. Tempat shalat ditata dengan rapi dan harum 


Jawaban B 


37. Jika seorang Imam lupa akan jumlah rakaat maka makmum laki-laki disunahkan untuk memberi tau , dengan cara mengucapkan …. 

a. Takbir 

b. Tasbih 

c. solawat 

d. tahmid 


Jawaban B 


38. Jam 2 siang Ahmad diajak ikut Adi ke rumah Husin. Saat itu Ahmad belum shalat Dhuhur. Tindakan paling tepat yang harus dilakukan Ahmad sesuai adab shalat adalah… 

a. Segera pergi dan shalat di mushalla yang ditemui di perjalanan 

b. Segera shalat dengan cepat demi menghormati Adi 

c. Meminta cukup waktu kepada Adi agar ia bisa menjalankan shalat dengan baik 

d. Shalat di rumah Husin 


Jawaban C 


39. Pengertian zikir secara bahasa adalah… 

a. Ibadah 

b. Menuju Allah 

c. Bersih 

d. Ingat 


Jawaban D 


40. Bacaan zikir yang telah tersusun secara sistematis, dan biasa dibaca setelah shalat disebut… 

a. Barzanji 

b. Hizib 

c. Wirid 

d. Syi’ir 


Jawaban C


41. Berikut ini adalah adab berzikir, kecuali… 

a. Dengan bacaan yang diajarkan rasulullah 

b. Dengan cara khusuk dan merendhakan diri 

c. Dilakukan dengan Iklas 

d. dilakuakan dalam keadaan tenang 


Jawaban A 


42. Perintah berzikir banyak dijelaskan dalam Al Qur’an dan Hadits. Diantara berikut manakah surat yang memerintahkan untuk berzikir…. 

a. Al Baqarah ayat 208 

b. Al Baqarah ayat 285 

c. Al Ahzab ayat 41-42 

d. At Tahrim ayat 


Jawaban C 


43. Menurut kisah Nabi Sulaiman As meninggal dalam keadaan berdiri. Berdirinya beliau ini adalah sedang melakukan …. 

a. Melihat-lihat kerajaannya 

b. Sedang berdialog dengan para jin 

c. Sedang memerintah para hewan untuk bekerja 

d. Sedang sholat dengan bersandar pada tongkat beliau 


Jawaban D 


44. Seekor burung yang memberikan informasi tentang kondisi negeri Saba’ yang dipimpin seorang ratu dan warganya tidak beriman bernama …. 

a. Perkutut 

b. dara 

c. Rajawali 

d. Hud-hud 


Jawaban D 


45. Nabi Sulaiman adalah putra seorang nabi bernama….. 

a. Daud As. 

b. Ibrahim As. 

c. Ilyas As. 

d. Yahya As. 


Jawaban A 


46. Berikut ini yang merupakan mukjizat Nabi Sulaiman As. Adalah… 

a. Menyembuhkan penyakit kusta 

b. Mampu memahami bahasa binatang 

c. Membangkitkan orang mati 

d. Membelah lautan 


Jawaban B 


47. Nama anak buah nabi Sulaiaman As. Yang membantu memindahkan tahta Ratu Bilqis bernama… 

a. Ifrit 

b. Abu Thoyib 

c. Ashif 

d. Sakhr 


Jawaban A 


48. Binatang yang berbicara dengan Nabi Sulaiman As. adalah…. 

a. Gajah 

b. Kucing 

c. Semut 

d. Singa 


Jawaban C 


49. Sesuatu yang membuat ratu Bilqis merasa malu kepada Nabi Sulaiman As. adalah…. 

a. Terkejut melihat kerajaannya disamping Kerajaan Nabi Sulaiman As. 

b. Mengirim utusan sebagai mata-mata namun diketahui Nabi Sulaiman 

c. Mengirimkan hadiah kepada Nabi Sulaiman untuk melunakkan hatinya 

d. Terpesona ketampanan Nabi Sulaiman 


Jawaban A 


50. Penguasa dan rakyat kerajaan Saba’ menyembah…. 

a. Bulan 

b. Matahari 

c. Bintang 

d. Allah 


Jawaban C


Itulah contoh soal PAS UAS pelajaran akidah akhlak kelas 7 semester 1 kurikulum merdeka. Semoga membantu!